Kapolres AKBP Dodik Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Buruk

    Kapolres AKBP Dodik Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Buruk
    Kapolres Barru AKBP Dodik Susianto, S.I.K.

    BARRU - Memasuki musim hujan, Kapolres Barru AKBP Dodik Susianto, S.I.K mengimbau kepada seluruh warga Kabupaten Barru untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap dampak cuaca buruk yang mungkin terjadi.

    Kapolres meminta agar masyarakat khususnya nelayan untuk tidak melaut dan menghindari aktivitas di tepi pantai ketika cuaca sedang buruk. Jika sedang hujan, Kapolres mengimbau agar menghindari daerah terbuka dan tidak berteduh di bawah pohon untuk menghindari resiko terkena sambaran petir.

    Untuk warga yang bermukim di wilayah rawan banjir, perwira menengah tersebut meminta warga untuk selalu memantau ketinggian air. Serta menyarankan warga untuk segera mengungsi sebelum level air memutus akses evakuasi.

    “Warga harus segera diungsikan selagi ketinggian air masih memungkinkan untuk dilakukan evakuasi, ” jelas Kapolres, pada Senin (4/12/2023).

    AKBP Dodik Susianto, S.I.K juga mengingatkan seluruh masyarakat agar menghindari perjalanan yang tidak penting, dan tidak mengunjungi wilayah rawan seperti daerah aliran sungai, pantai, hingga perbukitan yang rawan longsor.

    Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan bahwa Polres Barru beserta seluruh jajaran selalu siap siaga menghadapi potensi bencana. Dengan mengedepankan fungsi SAR dari Satuan Samapta yang didukung oleh peralatan untuk melakukan evakuasi jika dibutuhkan.

    Begitu halnya dengan bhabinkamtibmas yang menjadi ujung tombak di tengah tengah masyarakat dan aktif melakukan deteksi dini terhadap potensi bencana alam yang mungkin terjadi.

    “Bhabinkamtibmas yang ada di desa-desa selalu melakukan pemantauan terhadap potensi bencana yang mungkin terjadi. Selain itu mereka juga menjadi ujung tombak dalam proses pertolongan dan evakuasi jika dibutuhkan, ” imbuh Kapolres.

    (Ahkam)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Memasuki Musim Hujan, Kapolres Barru Imbau...

    Artikel Berikutnya

    Suardi Saleh Bersama Teguh Iswara Doakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kick Off ILP Dirangkai Peringatan HKN, Tiga Pesan Bupati Barru Kepada Dinas Kesehatan
    Selesai.  !! Tarja Lumpuh Total Jalan Macet, Ribuan Pendukung Dokter Ulfah-MHG Riang Gembira Bersama
    Bupati Barru Hadiri Kick Off Integrasi Layanan Primer Tingkat Kab.Barru dirangkai Dengan Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke - 60

    Tags